Senin, 08 November 2010

18.08 - No comments

TUGAS LANJUT PPSPPST MAHASISWA BARU 2010/2011

student site

Maraknya arus globalisasi dan system pendidikan dengan berbasis internet dan IT atau yang lebih dikenal dengan istilah e – Learning membuat semua instansi pendidikan di Indonesia bergerak ke arah yang lebih tinggi dengan mengunakan segala metode pembelajaran dengan menggunakan sumber yang tak ada habisnya yaitu internet . Semua instansi pendidikan di Indonesia khususnya perguruan tinggi negeri maupun swasta dituntut untuk menjadi standar International dengan menyajikan segala fasilitas yang ada dan semua hal yang berhubungan dengan kegiatan belajar mengajar . Berbagai fasilitas yang ada fungsinya untuk menunjang kemudahan mahasiswa dalam mengakses segala hal yang berhubungan dengan perkuliahan . Mulai fasilitas e-learning , e-book, virtual class, hot spot zone , sampai e – library .

Salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia yang berbasis IT yaitu Universitas Gunadarma memberikan sebuah metode yaitu mahasiswa maupun dosen dapat mengakses suatu informasi yang berhubungan dengan seluk beluk dunia kampus yang berbasis aplikasi web yang dapat diakses apabila sudah terdaftar sebagai mahasiswa resmi Universitas Gunadarma yaitu mahasiswa dapat mengakses student site . Student site merupakan sebuah site yang dimana isinya memudahkan untuk mengakses info-info terbaru seputar perkuliahan seperti jadwal kuliah, tugas , pesan dari dosen maupun tugas dan port folio . Pada kali ini, saya akan membahas tulisan mengenai fitur student site dan menganalisis berbagai jenis – jenis layanan yang terdapat di dalamnya

Student site merupakan sebuah applikasi web yang memungkinkan kita sebagai mahasiswa mengakses berbagai berita , tentang jadwal kuliah, BAAK news , dan segala informasi penting tentang jadwal ujian , tugas dsb.




Beberapa jenis layanan pada student site :

1. BAAK News
Mahasiswa dapat melihat langsung berita atapun pengumuman terbaru yang di keluarkan oleh baak.
2. Lecture Messages
Untuk memberitahukan kepada Mahasiswa jika ada tugas secara online. Selain itu juga dapat untuk melihat beberapa tugas, perintah dari dosen ataupun dari administrator gunadarma.
3. Rangkuman Nilai
Mahasiswa dapat secara mudah untuk mengetahui masing-masing nilai mata kuliah.
4. Jadwal Kuliah
Mahasiswa dapat mengetahui jadwal mata kuliah, waktu kuliah dan ruangan kuliah tiap masing-masing kelas.
5. Jadwal Ujian
Untuk mengetahui hari, tanggal, dan mata kuliah yang diujikan, serta ruangan ujian setiap mahasiswa.
6. Bebas Perpustakaan
Digunakan agar mahasiswa dapat bebas masuk ruang perpustakaan
7. Pendaftaran Lomba Blog
Layanan ini digunakan secara langsung (online) untuk mendaftarkan diri sebagai peserta lomba blog.
8. Tulisan (UG Portfolio)
Digunakan untuk mengupload Tulisan yang telah dibuat oleh masing-masing Mahasiswa sebagai mata kuliah softskill dari dosen yang bersangkutan.
9. Tugas (UG Portfolio)
Digunakan untuk mengupload tugas dari dosen yang bersangkutan.
10. Warta Warga
Untuk melihat berita, cerita dll yang ada di website tersebut.


Kekurangan student site :

1. Terkadang untuk aktifasi mahasiswa baru sangat sulit untuk berhasil log in
2. Tidak ada port folio atau biodata + foto sebagai bukti mahasiswa


Kelebihan student site :

1. Sangat akurat untuk mencari tahu segala informasi tentang kampus
2. Mirip locker pribadi yng berguna untuk menyimpan segala tugas bahkan mengecek nilai dari dosen
3. Satu account untuk semua
4. Administrator yang sangat cepat merespon apabila terjadi kesalahan sistem / gangguan pada student site
5. Apabila kita memiliki account student site , otomatis kita dapat menikmati layanan HOT SPOT di wilayah kampus Gunadarma

0 comments:

Posting Komentar